10 October 2014

Asem-asem Daging


Masakan kuah daging ini asli segernya lho. Perpaduan kuah kaldu daging dengan rasa asam sedikit pedas dan manis siap menggoyang lidah kita. Masakan ini asalnya dari daerah Demak, tapi dengan mudah diterima lidah orang Indonesia pada umumnya karena memang unik tapi lezat. Masih dalam rangka menghabiskan daging kurban, Saya sengaja membuat Asem-asem Daging ini di rumah, dan Alhamdulillah, anak lanang Saya Akmal yang biasanya tidak mau makan daging, kecuali bakso, ternyata mau ikut menikmatinya. Berikut resepnya...

Asem-asem Daging
by Aidha

Bahan:
500gr daging sandung lamur/iga, potong kotak-kotak
1 buah wortel ukuran sedang. potong kotak sedang
Buncis muda secukupnya, potong-potong
Tomat 2 buah
Cabai merah besar 2 buah
Cabai hijau besar 4 buah
Cabai rawit utuh secukupnya, bila suka

Bumbu:
Bawang merah 5 buah
Bawang putih 3 buah
Asam jawa 50gr
Garam, gula pasir secukupnya
Kaldu bubuk sapi 1 sachet
Kecap manis 1-2 sdm
Jahe 2 ruas
Lengkuas 3 ruas
Daun salam 5 lembar

Cara Membuat:
1. Rebus daging dengan 3 liter air hingga mendidih, buang kotoran kaldunya dengan di saring
2. Masukkan salam, lengkuas, jahe, wortel dan buncis, rebus hingga setengah matang,
3, Masukkan ulekan bawang merah dan putih, kemudian masukkan juga asam jawa, masak hingga buncis matang, masukkan kaldu bubuk, garam dan gula, cabai merah dan hijau, masak hingga mendidih,
4. Terakhir masukkan tomat yang sudah dipotong kotak, dan kecap, cicipi untuk menyesuaikan rasa, matikan api, siap disajikan.

Fael's Birthday Cake


Birthday cake punya Fael ini dipesan mbak Sanny, mamahnya, untuk ultah ke 3 Fael yang ganteng ^^. Base cake singa dan cupcakenya dari lapis surabaya spesial semua, dan seperti biasa, selalu cover dengan buttercream spesial yang memang lembut, tidak eneg dan manisnya pas. Alhamdulillah, Fael sekeluarga suka dengan cake ini^^

09 October 2014

Birthday Cake Anjani

Pokoknya beberapa posting hari ini judulnya "late post" yaaa....^^ Ini kue ulang tahun Anjani, teman sekolah anak lanang saya, Akmal. Ulang tahunnya dirayakan rame banget, di gedung khusus pesta dengan balon yang banyaak dan makanan yang bermacam-macam. Maklum, mbah putrinya punya katering dan mamahnya rajin kalau urusan detail makanan ^^. Kue ulang tahun ini base cakenya Lapis Surabaya 3 layer ukuran 26x26cm berlapis selai blueberry dengan cover buttercream spesial. Saya kebagian bikin dan menghias kue ulang tahunnya, sementara semua perlengkapan dari alas tart, topper-topper Hello Kitty, tususkan cupcake, sampai trimit-trimit disediakan mamahnya Anjani, hiihihihi.... Fotonya nggak bening deh, selain karena cuma pakai kamera HP, didalam rumah pula nggak sempat nge-set background plus buru-buru sebelum diambil Anjani..:p



Cheddar Cheese Cake with Decoration Mbak Eva

Alhamdulillah..akhirnya setelah lebih dari setengah tahun terkendala tidak bisa posting di blog karena modem tidak berfungi, sementara posting lewat tablet atau smartphone butuh kesabaran tersendiri untuk mengetik, hari ini Saya bisa bertemu kangen lagi dengan blog tercinta ini..^^ 
Tepat sejak postingan terakhir saya dibulan Maret 2014, saya kebetulan memang mulai sedikit sibuk dengan beberapa pesanan dari kawan dan reseller. Masih seputar kue-kue yang biasa saya buat memang, tapi itu sudah Alhamdulillah, di Palangkaraya ini hobi baking cooking saya bisa menghasilkan.
Cheddar Cheese Cake adalah cake beraroma dan rasa keju yang enak tapi teksturnya tidak sepadat Cheese Cake yang dibuat dengan cream cheese. Biasanya, hanya pecinta keju betulan yang bisa menghabiskan satu slice utuh cheese cake dalam satu waktu karena rasa keju yang tajam kurang bisa dinikmati kebanyakan orang Indonesia, termasuk saya sendiri, hehehehe. Berbeda dengan Cheddar Cheese Cake, tekstur lembut kue dengan aroma dan rasa keju yang manis gurih cukup bisa diterima dilidah, apalagi dipadukan dengan legit selai strawberry atau blueberry dan rasa asam dari buah-buahan...hmm..yummy..^^ Dibawah ini Cheese Cheddar Cake pesanan mbak Eva yang juga memesan Klappertaart Ulang Tahun untuk suami dan anak-anaknya. Enjoy!^^